Macam-Macam Potongan Sayuran


 Macam-Macam Potongan Sayuran

Potongan sayuran atau Vegetable Cutting  adalah berbagai jenis potongan sayuran/ bahan makanan yang digunakan untuk pengolahan pada berbagai macam masakan sangat beragam tergantung pada penggunaannya untuk hidangan apa, misalnya digunakan untuk sup, saus, salad atau pelengkap hidangan utama. Beberapa jenis/bentuk potongan sayuran tersebut adalah:

1. Allumettes atau Machestik
Potongan tipis panjang dengan ukuran ½ mm ×4 cm, seperti korekapi, biasanya pada kentang dan lobak.


2. Batonnet
Potongan sayuran yang berbentuk balok dengan ukuran 4½ x ½ cm.


3. Choped
Memotong secara sembarangan dalam ukuran dan potongannya. Potongan cincang halus maupun kasar.


4. Concasser atau Con-Cass-Seer
 Memotong secara chopped tetapi lebih kasar dalam  ukuran  dan  potongannya.

5. Cube
Memotong dalam bentuk dadu ukuran 12 mm×12 mm×25 mm.

6. Emincer  atau Em-man-sry
Memotong hingga menjadi potongan yang sangat  tipis.

7. Fine Brunoise
Potongan yang berbentuk kubus kecil dengan ukuran 1 ×1 ×1 mm. Potongan ini lebih kecil dari macedoine, biasanya digunakan ada wortel, lobak, onion.

8. Frite
Potongan sisi persegi panjang dengan ukuran 8–12mm × 7mm.

9. Juliene
Potongan yang berbentuk seperti batang korek api, balok, dengan ukuran 3 ×1 ×1 mm. Potongan ini lebih halus dari allumette, biasanya digunakan pada wortel, kubis, dan Bawang Bombay.

10. Large Dice
Memotong dengan ukuran 2 cm×2 cm×2 cm.

11. Medium Dice
Memotong dengan ukuran 12 mm×12 m m×12 mm.

12. Mince
Memotong secara chop tetapi dalam potongan yang lebih baik dan teratur.

13. Pont  Neuf
Memotong dengan ukuran 7,4 cm×2 cm×2 cm.

14. Shred
Memotong  dengan  bentuk  panjang  dan  tipis ,  potongan  dapat  juga dilakukan  dengan  parutan  keju  dan potongan kasar.

 15.Slice
Memotong dengan potongan melintang atau miring dan harus rata.

16. Small Dice
Memotong dengan ukuran 6 mm×6 mm×6 mm.

17.Wedge
Memotong buah, daging atau sayuran dalam bentuk segitiga


 

0 komentar:

Posting Komentar